Soreang, Kabupaten Bandung

4 Tips Cerdas Memilih Perumahan di Soreang Buat Tempat Tinggal

Wilayah Kota Bandung semakin padat. Ketersediaan lahan pun terus berkurang.

Akibat hal itu, banyak yang kesulitan mencari rumah baru dengan harga terjangkau di Kota Bandung.

Solusinya, banyak yang berburu perumahan di wilayah Kabupaten Bandung.

Tak sedikit yang mencari perumahan di Soreang, Banjaran, Pangalengan, dan wilayah lainnya.

Nah, dalam artikel ini, kami berbagi beberapa tips cerdas untuk Anda yang sedang mencari unit perumahan di Soreang.

Tips Memilih Perumahan di Soreang

1. Pastikan Lokasinya Dekat ke Tol Soroja

Gerbang Tol Soroja

Mobilitas yang lancar adalah sebuah keharusan.

Jadi, jika berencana tinggal di Soreang, pastikan lokasi rumah dekat Tol Soroja.

Beroperasi sejak 2017, keberadaan Tol Soroja kini begitu penting bagi warga Bandung Raya.

Tol Soroja merupakan singkatan dari Tol Soreang-Pasir Koja.

Dengan melalui Gerbang Tol Soreang, Anda bisa bepergian ke Kutawaringin, Margaasih, Pasir Koja, dan Tol Purbaleunyi.

Sebaliknya, jika dari Kota Bandung dan masuk ke Tol Soroja, Anda bisa bepergian ke Soreang (Kabupaten Bandung), Stadion Si Jalak Harupat, Kompleks Pemkab Bandung, dll.

Singkatnya, keberadaan Tol Soroja bisa membuat mobilitas dari Soreang ke Kota Bandung dan sebaliknya semakin lancar.

2. Pilih Rumah dengan Banyak Tempat Tidur

perumahan di soreang

Tips kedua, pastikan unit yang hendak Anda beli memiliki banyak tempat tidur.

Dengan begitu, rumahnya bisa ditempati dalam jangka waktu panjang,

Seandainya anggota keluarga bertambah, Anda tak perlu repot-repot harus mencari rumah lainnya.

Nah, jika ditempati dalam waktu lama, Anda pun bisa mendapatkan keuntungan dari kenaikan harganya.

Saat ini, wilayah Soreang, Kabupaten Bandung memang belum sepadat Kota Bandung.

Namun, dalam beberapa tahun ke depan, wilayahnya berpotensi berkembang pesat.

3. Pastikan Dekat ke Berbagai Fasilitas

Stadion Si Jalak Harupat

Di Soreang, berbagai fasilitas tersedia untuk membuat warganya semakin betah.

Misalnya, fasilitas untuk hiburan ada Stadion Jalak Harupat.

Di stadion tersebut, kerap digelar pertandingan-pertandingan sepak bola antara tim besar.

Kemudian, ada juga fasilitas kesehatan seperti RSU Otista dan RS Hermina.

Fasilitas itu menjadi tujuan utama masyarakat Soreang yang akan berobat.

Kemudian, di Soreang terdapat juga fasilitas untuk belanja seperti Samudra Toserba, Pasar Ikan, dan Pasar Soreang.

Jadi, jika berencana tinggal di perumahan di Soreang, pastikan lokasinya dekat ke berbagai fasilitas tersebut,

4. Pilih yang Fasilitas Internalnya Memadai

Petugas keamanan di perumahan'

Tips terakhir, Anda harus memilih perumahan di Soreang yang fasilitasnya memadai.

Nah, fasilitas yang wajib ada di perumahan adalah keamanan 24 jam dan one gate system.

Dengan adanya fasilitas itu, lingkungan perumahan jadi lebih aman ditinggali.

Alhasil, Anda bisa lebih tenang saat meninggalkan rumah.

Selain fasilitas tersebut, Anda juga bisa memilih perumahan yang sudah dilengkapi tempat ibadah.

Contohnya, perumahan yang memiliki mesjid atau mushola.

Adanya tempat ibadah di area perumahan memudahkan ibadah secara berjamaah.

Rekomendasi Perumahan di Soreang

Rumah di 8 Park Cluster

Salah satu rekomendasi perumahan di Soreang yang sangat layak untuk dipertimbangkan adalah 8 Park Cluster.

Residensial ini dikembangkan oleh PT Delapan Maestro Binangkit.

Lokasinya ada di Kp Panyindangan No 88, RT 01 RW 05, Parungserab, Soreang.

Dari 8 Park Cluster, waktu tempuh ke Tol Soreang-Pasirkoja sekitar 3 menit saja.

Selain itu, perumahan ini dekat pula ke berbagai fasilitas, di antaranya:

  • 5 menit ke Terminal Soreang
  • 6 menit ke RSU Otista
  • 6 menit ke RS Hermina
  • 5 menit ke Pasar Soreang
  • 5 menit ke Stadion Jalak Harupat
  • 3 menit ke Pemkab Bandung

Dari segi konsep desainnya, 8 Park Cluster juga termasuk perumahan minimalis.

Setiap unitnya tampil modern, elegan, dan dengan desain bangunan 3 lantai split view.

Untuk pilihan unitnya, ada Tipe A-Pachira dan Tipe B-Pachira.

Masing-masing unit memiliki 3 kamar tidur dan 3 kamar mandi.

 

Itulah artikel mengenai tips memilih perumahan di Soreang.

Jika ingin mengetahui info lebih lanjut seputar 8 Park Cluster, silakan buka home page situs ini.

Anda bisa mendapatkan info lengkap seputar harga, spesifikasi unit, sampai fasilitas yang ditawarkan.

Semoga artikel bermanfaat!

Related Post

Fasad rumah di 8 Park Cluster

8 Park Cluster Hadirkan Rumah Dekat Tol Soroja, Ini 4 Keunggulannya

pt delapan maestro binangkit

Inilah Karya Properti Terbaik PT Delapan Maestro Binangkit di Bandung

Interior di ruang keluarga 8 Park Cluster

4 Tips Simpel Mempercantik Unit Perumahan Minimalis, Semakin Nyaman Ditinggali